Friday, January 18, 2013

Google Bantu Banjir Jakarta [Info Penting]

Google, raksasa search engine nomor satu di dunia, turut bersumbangsih membantu krisis banjir yang sedang mengepung Kota Jakarta. Bahkan Google membuat laman khusus yang dinamakan Google Crisis Response yang bisa diakses di http://www.google.org/crisisresponse/2013-jakarta-flood-mobile.html.

Di laman tersebut Google memberikan informasi mengenai nomor telepon penting yang bisa dihubungi untuk evakuasi. Begitu pula mengenai posko korban banjir yang disediakan oleh pemerintah DKI, juga posko korban banjir hasil swadaya masyarakat.

Malahan Google juga merilis peta lokasi banjir yang bisa diakses melalui Google Crisis Map di http://google.org/crisismap/2013-jakarta-flood. Peta menampilkan daerah-daerah yang terkena banjir dan informasi darurat terbaru agar bisa terus dipantau dan dihindari.

Peta lokasi ini akan terus di-update. Kamu juga bisa bantu dengan menekan tombol "Share" yang ada di bagian atas peta.


Memang banjir yang menyerang jakarta sudah sedemikian parah dan melumpuhkan kota. Banjir telah memakan korban dan menimbulkan korban jiwa.

Banjir Jakarta
Juga tadi di Metro TV diberitakan banyak warga yang terkepung banjir dan menolak dievakuasi karena sulit dijangkau. Ada juga yang mencoba bertahan demi menjaga harta bendanya. Warga yang bertahan tinggal seruangan dengan sapinya, kambingnya, menjadi pemandangan yang lazim di tengah krisis banjir.

Jakarta darurat banjir. Demikian yang terjadi dan menjadi momok yang menakutkan. Informasi terkait evakuasi banjir Jakarta bisa lihat di pencarian Google.

Bahkan di posko sekalipun, warga tetap kesulitan pangan. Sanitasi yang kurang malah memperburuk keadaan. Lansia dan anak-anak turut menjadi korban. Tidakkah terketuk hati nurani mu hai kawan.

Google sudah. Sudahkah kamu? Ayo share berita ini agar teman-teman dan yang lain bisa mengakses info terkini mengenai darurat banjir. Agar bisa cepat tanggap menghindar, memilih jalan alternatif. Bagi korban bisa mendatangi posko dan mendapatkan bantuan logistik yang memadai. Demikian pula para sukarelawan.

No comments:

Post a Comment